Tuesday, July 15, 2008

Aussie 6: Cincin Opal untuk istriku

Ketika di Australia dan jalan-jalan ke mall Queen Victoria Building, di situ banyak dipajang perhiasan yang menggunakan batu permata khas Australia yang biasa dinamakan batu "Opal". Batu opal ini merupakan batu yang warnanya seperti hologram. Sehingga kalo dilihat dari sudut pandang yang berbeda, akan menghasilkan kilau warna yang berbeda pula. Batu ini kalo di Indonesia hampir sama dengan batu akik "Kalimaya". Hanya saja batu opal, warnanya lebih cerah dan tajam. Seingatku warna yang mendominasi biasanya hijau atau biru yang berkilauan.
Melihat perhiasan itu, aku naksir berat. Terbayang senyum istriku seandainya aku bisa memberikan oleh-oleh perhiasan cincin opal itu. Sayangnya bayangan itu tinggal bayangan saja, karena harga cincin yang sederhanapun berada di atas 1000 dollar australia (6,5 juta rupiah). Sedangkan saat itu uang sakuku cekak alias minim banget (itupun sudah ngutang sama bossku he..he..he..). Semoga suatu saat aku bisa membelikan cincin opal yang indah itu untuk membahagiakan hati istriku....

No comments: