Thursday, June 11, 2009

Senandung dalam kenangan

Ada beberapa lagu yang berkesan dalam hidupku, yang biasanya terkait dengan suatu memory kenangan tertentu.

1. Cinta pertama (Rafika Duri) yang mengingatkan aku pada masa kecilku di kampung tahun 1970an

2. You make my world so colourful dan Don't sleep away to night (Daniel Sahuleka) dan Just the way you are (Billy Joel) yang mengingatkan saat aku jatuh cinta pertama kala di SMP (1980an).

3. Careless whisper (George Michael) dan Boulevard, yang mengingatkan aku saat penataran P4 saat masuk kuliah (1985)

4. Nothing's gonna Change my love for you (George Benson), You are the best thing in my life, I can wait forever (Air Supply), Knife, Crazy (Kenny Rogers) yang mengingatkan aku pada derita hatiku yang hancur berkeping di kala kuliah dulu. (1988)

5. Love will lead you back (Taylor Deane) yang mengingatkan aku saat jatuh hati dan melepaskan seorang gadis yang kucinta (secara diam-diam) merantau ke negeri Swarnadwipa (1989) dan Mungkinkah Terjadi (Utha dan Trie Utami) saat kamu saling mengungkap isi hati setelah sekian tahun kemudian (1996)

6. I dont want to talk about it (Rod Steward), Release me let me go, Unchained Melody, Everything I do I will do it for you (Bryan adams) mengingatkan saat aku jatuh hati kepada seorang gadis teman sekerja (1991).

7. Without you (Air Supply) dan When you tell me that you love me (Diana Ross), mengingatkan aku saat jatuh cinta pada Titi Kamal yang sekarang jadi Mamanya Dudi. (1993)

8. Are you lonesome to nigth (Barry Manilow) dan Willingly, mengingatkan pada kawan2 Bina Swadaya, khususnya suara emas-nya Nona. (1995)

9. Tak lelo lelo ledhung (Waljinah) mengingatkan aku pada waktu Dudi kecil dan sering kutimang sambil menyenandungkan lagu ini...(1996)

10. Besame Mucho (Andrea Bocelli) mengingatkan daku pada kawan2 Amerika Latin saat workshop di Jerman (2002).

No comments: