Friday, August 07, 2009

Keteladanan itu tiada....

Tanggal 1 Agustus 2009, saya menghadiri acara diskusi yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Sosiologi (HMS) Unmul di kampus FISIPOL Unmul. Acara ini merupakan tindaklanjut dari beberapa diskusi informal HMS yang saya ikuti sebelumnya. Acara itu sebenarnya merupakan launching Round Table Discussion yang akan diselenggarakan secara berkala. Karena acara launching maka HMS berinisiatif mengundang Prof Sarosa sebagai Ketua Ikatan Sosiolog Indonesia Wilayah Kaltim sebagai keynote speaker. Selain itu diundang beberapa alumni FISIPOL.

Saya datang jam 10.00 dan disana baru ada 5 orang diantaranya terdapat Prof Sarosa. Waktu terus berjalan dan peserta belum berdatangan. Setelah sekitar 30 menit, peserta belum muncul juga dan Prof Sarosa meninggalkan tempat karena ada acara lain yang sudah diagendakan sebelumnya. kawan2 HMS kelihatan panik karena mahasiswa yang sudah dikontak sebelumnya ternyata tidak muncul jua...

mendekati pukul 11, ada beberapa dosen FISIPOL masuk ruangan dan mereka ngomel2 karena HMS dirasa kurang koordinasi dengan dosen....mereka menyalahkan mahasiwa...Setelah nggerundel mereka satu per satu meninggalkan ruangan itu... setalh jam 11, peserta ada sekitar 15 orang dan dimulailah diskusi dengan dua orang pembawa makalah dari unsur dosen Unmul. Acara presentasi berjalan agak datar dan aku agak mengelus dada melihat perhatian peserta/mahasiswa terhadap presentasi itu relatif rendah...ada yang sibuk ngobrol...ada yang sibuk smsan dll...Itukah cermin intelektual calon pemimpin masa depan kita? sibuk dengan dirinya sendiri dan tidak mendengarkan orang?

Melihat acara yang berjalan, saya mengikuti acara itu sampai selesai pukul 13.00. Saya bertahan sampai akhir dengan maksud menunjukkan dukungan moril kepada kawan2 HMS tersebut. Terlepas acara tersebut tidak terlalu sukses karena sedikit orang yang hadir, saya sangat mengapresiasi inisiatif HMS untuk mengembangkan kegiatan akademik dan membudayakan diskusi. Yang sangat saya sesalkan adalah kelakuan para dosen yang tidak memberikan dukungan moril terhadap mahasiswa...bahkan menyalahkan mahasiswa yang dianggap tidak koordinasi dengan mereka...Selain 2 orang dosen yang presentasi, tidak ada dosen lain yang ikut diskusi. Sudah begitu parahkah kehidupan akademik di Unmul? Bagaimana kehidupan akademik dan budaya dialog dan diskusi bisa bersemai subur kalo kelakuan dosennya seperti itu? Dosen yang seharusnya jadi panutan ternyata tidak bisa dijadikan suri tauladan.... Dosen yang seharusnya memberikan dukungan, malah hanya bisa menyalahkan......Menyedihkan!!!!

No comments: